Sunday, June 26, 2016

Pengertian Komputer Menurut Umum dan Menurut Para Ahli


1. Pengertian Komputer Menurut Umum dan Menurut Para Ahli

A. Pengertian Komputer Secara Umum

Kalian tau gak apa itu komputer ? .. nah kalo belum tau mari kita bahas bersama-sama.

Pengertian komputer secara umum adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan, dimana komputer itu sendiri merupakan perangkat elektronik yang terdiri dari beberapa komponen yang saling bekerja sama membentuk sebuah sistem kerja yang dapat menjalankan pekerjaan secara otomatis berdasar urutan instruksi ataupun program yang diberikan kepadanya sehingga dapat menghasilkan suatu informasi berdasarkan program dan data yang ada.

Adapun perangkat ataupun komponen dari pemaparan pengertian komputer yang dimasudkan terdiri alat masukan (input) seperti keyboard, mouse, scanner kemudian perangkat alat pemrosesan yang berpusat pada CPU (central processing unit) dan alat keluaran (output) seperti layar monitor, printer dll agar pengguna dapat melihat ataupun mendapatkan hasil dari pemrosesan data pada sebuah komputer.


B. Pengertian Komputer Menurut Para Ahlinya

Berikut adalah pengertian komputer menurut para ahli :
Jhon J. Longkutoy, berpendapat bahwa computer adalah pemecah persoalan atau pengolah data yang dapat menghasilkan informasi yang diperlukan
Robert h. Blissmer dlm buku computer annual komputer adalah suatu alat elektronik yg mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memproses input tadi sesuai dengan programnya, menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahan, serta menyediakan output dalam bentuk informasi
Donald H. Sanders dalam buku computer annual komputer adalah suatu alat elektronik yg mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memproses input tadi sesuai dengan programnya, menyimpan perintah-perintah dan hasil pengolahan, serta menyediakan output dalam bentuk informasi.
VC. Hamacher dkk, dalam buku Computer Today Komputer adalah sistem elektronik utk memanipulasi data yg cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya dan menghasilkan output dibawah pengawasan suatu langkah-langkah, instruksi2 program yg tersimpan di memori (stored program).
William M. Fuori dlm buku Introduction to The Computer, The Tool of Business Komputer adalah suatu pemroses data (data processor) yg dapat melakukan perhitungan yg besar dan cepat termasuk perhitungan arithmatika yg besar atau operasi logika, tanpa campur tangan dari manusia yg mengoperasikan selama pemrosesan ( di ambil dari American National Standard Institute dan sudah didiskusikan serta disetujui dalam suatu pertemuan International Organization For Standardization Tehnical Committee )
Gordon B. Davis dlm buku Introduction to The Computer Komputer adalah tipe khusus alat penghitung yg mempunyai sifat tertentu yang pasti
Sanders, komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan output berdasarkan instruksi-instruksi yang telah tersimpan di dalam memori. Dan masih banyak lagi ahli yang mencoba mendefinisikan secara berbeda tentang komputer. Namun, pada intinya dapat disimpulkan bahwa komputer adalah suatu peralatan elektronik yang dapat menerima input, mengolah input, memberikan informasi, menggunakan suatu program yang tersimpan di memori komputer, dapat menyimpan program dan hasil pengolahan, serta bekerja secara otomatis.
Blissmer, komputer adalah suatu alat elektonik yang mampu melakukan beberapa tugas sebagai berikut: menerima input, memproses input tadi sesuai dengan programnya, menyimpan perintah-perintah dan hasil dari pengolahan,dan menyediakan output dalam bentuk informasi.
John G. Kemeni dan Thomas E. Kurtz Komputer adalah merupakan suatu rangkaian peralatan elektronik yang bekerja secara bersama-sama.


Nah sekarang udah tau kan apa itu komputer dan pendapat para ahli terhadap komputer?


Sekarang yok kita bahas tentang ‘Perangkat Komputer’

yuk mariii ^^


2. Macam-Macam Perangkat Komputer

Perangkat komputer secara garis besar terdiri dari 2 bagian paling utama, yaituperangkat lunak (software) dan perangkat keras (Hardware). Agar masing-masing kedua perangkat ini lebih detail lagi kita ketahui, maka berikut adalah penjelasannya:

A. Perangkat Lunak (software)

Software / perangkat lunak, adalah sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data elektronik yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan menjalankan suatu perintah.Secara garis besar perangkat lunak komputer juga masih dapat digolongkan menjadi 2 bagian, yaitu:


1). Sistem operasi

Program dasar pada komputer yang menghubungkan pengguna dengan hardware komputer. Sistem operasi yang biasa digunakan adalah Linux, Windows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (namun tidak hanya) mengatur eksekusi program di atasnya, koordinasi input, output, pemrosesan, memori, serta instalasi software.


2). Sistem Aplikasi

Perangkat lunak aplikasi adalah suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna. Biasanya dibandingkan dengan perangkat lunak sistem yang mengintegrasikan berbagai kemampuan komputer, tapi tidak secara langsung menerapkan kemampuan tersebut untuk mengerjakan suatu tugas yang menguntungkan pengguna. Contoh utama perangkat lunak aplikasi adalah pengolah kata, lembar kerja, dan pemutar media.

Sebagian contoh dari software yaitu pengolah data seperti Microsoft Office, Search Engine seperti Opera Mini, Mozilla firefox, Google Chrome, Safari dsb, ada juga dari program antivirus seperti Avira, Smadav, Avast dsb.

B. Perangkat Keras (Hardware)

Hardware/Perangkat keras adalah sebuah alat/benda yang kita bisa lihat, sentuh, pegang dan memiliki fungsi tertentu. Secara fisik ada wujudnya. Ada bentuknya.

Perangkat Hardware terdiri atas 3 jenis, yaitu:

1). Perangkat masukan (Input device)

Perangkat masukan berfungsi untuk memasukkan data, baik berupa teks, foto, maupun gambar ke dalam komputer.Contoh perangkat input misalnya keyboard, mouse, light-pen, scanner, dan sebagainya.

2). Perankat Keluaran (output device)

perangkat keluaran dipergunakan untuk menampung dan menghasilkan data yang dikeluarkan, misalnya monitor dan printer.

3). Perangkat pengolah data (Processor)

Perangkat pengolah data dipergunakan untuk mengolah data.Pengolah data meliputi unit pengolah pusat (CPU/Central Processing Unit) dan juga mikroprosesor.

Contoh-contoh Hardware :

1). Keyboard

Keyboard merupakan unit input yang paling penting dalam suatu pengolahan data dengan komputer. Keyboard dapat berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan, seperti menyimpan file dan membuka file.

2). Mouse

Mouse adalah salah unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis dan cepat dibanding dengan keyboard.

3). Processor

Processor disebut juga otak dari komputer semakin bagus tipe processor maka semakin mahal pula komputer, maka processor disebut sebagai inti dari komputer. Fungsi processor adalah untuk memproses semua kegiatan yang dilakukan komputer, yang direquest pengguna.

4). Motherboard

Motherboard adalah papan sirkuit tempat berbagai komponen elektronik saling terhubung seperti pada PC atau Macintosh dan biasa disingkat dengan kata mobo.Motherboard yang banyak ditemui dipasaran saat ini adalah motherboard milik PC yang pertama kali dibuat dengan dasar agar dapat sesuai dengan spesifikasi PC IBM.

5). RAM

RAM (Random Access Memory) adalah memori utama komputer yang berfungsi untuk membaca dan menuliskan data. Dengan keberadaan RAM, maka kita bisa menjalankan 2 aktifitas sekaligus dalam sebuah komputer, yaitu menulis dan membaca data.

6). CMOS

CMOS adalah singkatan dari Complementary Metal Oxide Semiconductor. Dari bentuknya sudah kelihatan, ia merupakan komponen berbentuk IC (integrated circuit) Yang fungsinya menampung setting BIOS dan dapat tetap menyimpan setting-annya selama baterai yang memberikan daya masih bagus.

7). Konektor Casing

Konektor Casing berfungsi untuk menyambungkan tombol/saklar dan indicator pada casing ke motherboard. Pada motherboard yang berbasis Pentium 4, disertakan pula sebuah port konektor tambahan sebesar 12 volt agar prosesor bisa bekerja.

8). Monitor

Monitor komputer adalah salah satu jenis soft-copy device, karena keluarannya adalah berupa sinyal elektronik, dalam hal ini berupa gambar yang tampil di layar monitor. Gambar yang tampil adalah hasil pemrosesan data ataupun informasi masukan. Monitor memiliki berbagai ukuran layar seperti layaknya sebuah televisi.

9). Power Supply

Sesuai dengan namanya power supply ini berfungsi mengalirkan listrik ke setiap bagian komputer agar dapat berjalan sesuai dengan fungsinya.

10). Harddisk

Harddisk adalah sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis. Harddisk diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson di tahun 1956. Harddisk pertama tersebut terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter) dengan kecepatan rotasinya mencapai 1.200 rpm (rotation per minute) dengan kapasitas penyimpanan 4,4 MB. Harddisk saat ini sudah ada yang hanya selebar 0,6 cm dengan kapasitas 750 GB.

11). Kipas (Pendingin)

Kipas atau Pendinginan komputer dan yang sering juga disebut pendinginan CPU adalah alat yang dipasang pada bagian dalam komputer untuk mengurangi atau menghilangkan panas dari sebuah komputer.

VGA (Video Graphic Adapter)


VGA atau sering disebut juga Video Graphic Adapter adalah sebuah perangkat keras yang berfungsi untuk mengolah data grafik yang ditampilkan oleh monitor. VGA juga memiliki sebuah processor yang sering disebut GPU (Graphiv Processing Unit). Sebuah perangkat keras yang sangat dibutuhkan untuk mendapatkan kualitas tampilan yang jernih dan bersih yang biasanya banyak menjadi perdebatan oleh gamer dan pengguna komputer lainnya.

Printer


Printer merupakan sebuah perangkat keras yang digolongkan sebagai alat output. Printer berfungsi sebagai media untuk mencetak hasil pengolahan data berupa teks atau gambar yang dicetak diatas sebuah kertas.

Projektor


Projektor adalah perangkat yang mengintegrasikan sumber cahaya, sistem optik, elektronik dan display dengan tujuan untuk memproyeksikan gambar atau video ke dinding atau layar.
Mengapa projector ? Dibandingkan dengan media yang lain seperti Plasma atau LCD Display, projector memiliki beberapa kelebihan seperti, dapat membuat tampilan yang sangat besar, dapat di bawa dengan mudah serta fleksibilitas yang tinggi.

Monitor


Monitor adalah perangkat keras yang digunakan sebagai alat output data secara grafis pada sebuah CPU, monitor juga kerap disebut sebagai layar tampilan komputer.

Speaker


Speaker adalah perangkat keras output yang berfungsi mengeluarkan hasil pemrosesan oleh CPU berupa audio/suara. Speaker juga bisa di sebut alat bantu untuk keluaran suara yang dihasilkan oleh perangkat musik seperti MP3 Player, DVD Player.

HarDisk


Hardisk adalah salah satu komponen perangkat keras (hardware) pendukung komputer atau laptop yang menyediakan ruang untuk menyimpan data atau output dari proses data yang dilakukan oleh komputer dan manusia. hardisk biasanya berbentuk kotak dan di dalamnya terdapat piringan tempat data – data tersimpan, hardisk bersifat menyimpan data secara paten walaupun komputer atau laptop anda matikan data – data yang ada dalam hardisk akan tetap ada, kecuali anda menghapusnya secara manual atau hardisk terkena virus.

Mouse


Mouse adalah alat perangkat yang digunakan untuk mengatur perpindahan kursor secara cepat atau digunakan untuk memberikan perintah secara praktis dan cepat pula. Di dalam mouse terdapat bola kecil yang jika digerakkan akan menyebabkan sinyal listrik terkirim ke computer sesuai dengan pergerakan mouse.

CPU


Pengertian CPU adalah perangkat pengolah pusat. Pengertian CPU tersebut berdasarkan arti dari kepanjangan CPU itu sendiri. Seperti yang kita ketahui, singkatan CPU berasal dari kata Central Processing Unit. CPU adalah perangkat yang mungkin tidak pernah absen kita kita berhubungan dengan komputer desktop.

Adobe Reader


Adobe Reader adalah perangkat lunak gratis yang memungkinkan setiap orang dari para profesional bisnis untuk pengguna rumah untuk mudah dan terpercaya melihat, mencetak, dan mencari file PDF menggunakan berbagai platform dan perangkat.

Smadav



Smadav adalah perangkat lunak antivirus yang ditujukan untuk mengatasi varian virus komputer lokal maupun internasional yang menyebar di Indonesia. Antivirus ini memiliki versi gratis dan berbayar setelah sebelumnya sempat berupa perangkat lunak derma.

Ccleaner


CCleaner adalah program yang mudah digunakan dan efisien, sangat penting untuk melindungi privasi dan keamanan digital Anda. Dengan menghapus (atau membersihkan) secara permanen riwayat perambah (browser history), cookies, dan file sementara lainnya yang dibuat selama proses kerja, dan juga ruang tidak terpakai di disk, CCleaner membatasi cara-cara pihak jahat mengawasi kebiasaan bekerja Anda atau menyerang sistem Anda.

IDM


Internet Download Manager adalah sebuah alat yang memudahkan kita untuk mengambil data dari internet atau bisa disebut juga dengan istilah “:Download”. Beda lagi kalau kita sedang mengunggah data dari PC atau laptop kita, itu dinamakan Mengaupload. Banyak sekali kegunaan IDM bagi kita, diantaranya memudahkan kita untuk mengambil data dari internet yang berupa file PDF, musik, vidio dan yang lainnya. Dengan IDM tersebut kita bisa mengambil data dari internet dengan cepat dan mudah tanpa menunggu waktu yang lama. Nah inilah salah satu manfaat dari IDM. coba anda banyangkan seandainya saja anda sedang mendonwload video dari you tobe yang kapasitasnya 25 MB pasti jika menggukan secara menual mungkin melalui rapidshare pasti waktunya bisa mencapai setengah jam, tapi jika anda menggunkan tool IDM ini waktu untuk mendownload dengan kapasitas sebanyak itu pasti cuma sekitar 10 -15 menit gak yampai.

Adobe Photoshop




Photoshop adalah software yang digunakan untuk memodifikasi gambar atau foto secara profesional baik meliputi modifikasi obyek yang sederhana maupun yang sulit sekalipun. Photoshop merupakan salah satu software yang berguna untuk mengolah gambar berbasis bitmap, yang mempunyai tool dan efek yang lengkap sehingga dapat menghasilkan gambar atau foto yang berkwalitas tinggi (jika ingin lebih jauh mengetahui tentang gambar berbasis bitmap silakan download dokumennya di sini).Kelengkapan fitur yang ada di dalam Photoshop inilah yang akhirnya membuat software ini banyak digunakan oleh desainer grafis profesional. Dan mungkin juga sampai saat ini masih belum ada software desain grafis lain yang bisa menyamai kelengkapan fitur dalam Photoshop.

Facebook




Facebook adalah salah satu dari sekian banyak Social Network atau Situs Jejaring Sosial yang ada di jagad web.

Arc GIS



ArcGIS adalah paket perangkat lunak yang terdiri dari produk perangkat lunak sistem informasi geografis (SIG) yang diproduksi oleh Esri.
ArcGIS meliputi perangkat lunak berbasis Windows sebagai berikut:
ArcReader, yang memungkinkan pengguna menampilkan peta yang dibuat menggunakan produk ArcGIS lainnya;
ArcGIS Desktop, memiliki tiga tingkat lisensi:
ArcView, yang memungkinkan pengguna menampilkan data spasial, membuat peta berlapis, serta melakukan analisis spasial dasar;
ArcEditor, memiliki kemampuan sebagaimana ArcView dengan tambahan peralatan untuk memanipulasi berkasshapefile dab geodatabase;
ArcInfo, memiliki kemampuan sebagaimana ArcEditor dengan tambahan fungsi manipulasi data, penyuntingan, dan analisis.
Terdapat pula produk ArcGIS berbasis server, serta produk ArcGIS untuk PDA. Ekstensi dapat dibeli secara terpisah untuk meningkatkan fungsionalitas ArcGIS.

Microsoft Visual Studio




Microsoft Visual Studio by merupakan sebuah perangkat lunak lengkap (suite) yang dapat digunakan untuk melakukan pengembangan aplikasi, baik itu aplikasi bisnis, aplikasi personal, ataupun komponen aplikasinya, dalam bentuk aplikasi console, aplikasi Windows, ataupun aplikasi Web.

Microsoft Office

Microsoft Office adalah perangkat lunak paket aplikasi perkantoran buatan Microsoft dan dirancang untuk dijalankan di bawah sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS X. Beberapa aplikasi di dalam Microsoft Office yang terkenal adalahExcel, Word, dan PowerPoint. Versi terbaru dari Aplikasi Microsoft Office adalah Office 15 (Office 2013) yang diluncurkan 29 Januari 2013.

VLC media Player

VLC Media Player adalah program multimedia player yang sangat portabel. Singkatnya, program ini bisa dipakai untuk memutar berkas multimedia, baik yang ada di komputer, keping CD atau DVD.

Operamini






1. Pengertian OperaMini

Opera Mini adalah penjelajah web yang dirancang khusus untuk ponsel, PDA Phone dan Smartphone. Penjelajah Web ini tersedia dalam beberapa platform, yaitu Java MIDP 2.0/ Java J2ME, Android, Windows Mobile, iOS, BlackBerry OS, UIQ3, Symbian, dan Zeebo. Opera Mini adalah sebuah aplikasi yang gratis, didukung melalui kemitraan antara para pengembang, yaitu Opera Software, situs aplikasi gratis Gamejump, situs web Yahoo, dan mesin pencari Google.

2. Keunggulan OperaMini

Kecepatan akses browsingnya sangat cepat sekali. Terutama pada Opera Mini versi terbaru yaitu Opera Mini 8. Adanya sistem kompresi data yang dilakukan oleh server Opera dalam setiap akses penggunanya membuat kecepatan browser Opera Mini sulit tertandingi. Opera sendiri mengklaim katanya bisa melakukan kompresi load data sampai 90%. Instalasi sangat mudah. Besaran file source dan instalasinya sangat kecil.